Selasa, 23 Oktober 2018

Cara Mencetak Lovebird Batman Berkualitas Dengan Harga Stabil

Dulu lovebird batman adalah jenis mutasi lovebird populer di kalangan peternak lovebird kelas menengah atas di Indonesia.

Mengapa?

Karena mutasi batman termasuk jarang dan sulit dikembang biakkan sehingga harganya selalu stabil dari tahun ke tahun terlepas harga burung lovebird naik ataupun turun.

Mencetak lovebird batman secara terencana bukanlah hal mustahil, tidak semua mutasi lovebird batman keluar karena ketidak sengajaan.

Mau tau caranya? simak selengkapnya ulasan tim redaksi lovebird indonesia terkait lovebird batman dimulai dari harganya, gambarnya, sampai cara mencetaknya.



Harga Lovebird Batman


Harga lovebird pada dasarnya dilihat dari beberapa kriteria :

  1. Marking Species
  2. Mutasi yang dibawa



Semakin bagus marking spesiesnya maka harga burung lovebird akan semakin mahal, begitu pula dengan mutasi yang dibawa (semakin banyak dan tinggi level mutasi yang dibawa, maka harga lovebird juga akan semakin mahal)

Untuk lovebird batman hybrid atau cemong (marking terburuk) harganya berada di kisaran 150.000 - 200.000, sedangkan lovebird batman fischeri dihargai 250.000 - 350.000 per ekor.

Untuk species lovebird lain harganya lebih ber fariativ antara 150.000 - 500.000.



Gambar Lovebird Batman


Lebih jelas terkait gambar lovebird batman dari masing masing species yang umum ditangkarkan oleh para peternak lovebird adalah sebagai berikut :

Gambar Lovebird Batman Fischeri


gambar-lovebird-batman-fischeri

Penampakan gambar lovebird batman fischeri yang sedang banyak dicari adalah seperti gambar diatas :

  1. Sayap berwarna hitam
  2. Bulu perut abu abu
  3. Mata hitam legam
  4. Kaki abu abu
  5. Kuku kaki abu abu gelap ke arah hitam

Marking belakang kepala berwarna gelah sedangkan wajah berwarna putih (ciri khas Fischeri)



Gambar Lovebird Batman Personatus


gambar-jenis-lovebird-batman-personatus

Lovebird batman personatus sempat menggegerkan dunia per lovebird an di tahun 2014 - 2017, Walaupun peminatnya saat ini kalah dibanding batman fischery namun masih banyak para fanatik personatus yang menyimpan dan menangkarkan materi ini.

Ciri ciri betman personatus yang khas adalah marking hitam di bagian kepala yang menyerupai bentuk helmet, selebihnya ciri ciri lain hampir serupa dengan lovebird fischeri.



Gambar Batman Cemong / Hybrid


jenis-lovebird-batman-cemong

Hybrid atau cemong merupakan hasil sebuah perkawinan haram dalam penangkaran, dimana para peternak yang tidak bertanggung jawab telah mengawinkan burung lovebird yang berasal dari species yang berbeda (Personatus kawin dengan Fischeri).

Hasilnya dapat dilihat dalam contoh gambar diatas (tidak mirip lovebird Fischeri, juga tidak mirip lovebird Personatus).



Jenis Lovebird Batman Lainnya


Karena keterbatasan sumber daya, hanya gambar 3 jenis lovebird batman diatas yang bisa kami tampilkan, Apabila pembaca memiliki gambar burung lovebird dari species lain bisa colek tim redaksi kami melalui FB Chat.

Lovebird batman yang ditangkarkan oleh masyarakat kita pada dasarnya ada 4 macam yaitu batman cemong, batman fischeri, batman personata, dan batman roseicollis.

Secara keseluruhan harusnya terdapat 10 jenis lovebird batman, mengikuti jumlah species dalam genus agapornis yaitu :

  • Batman Hybrid
  • Batman Fischeri
  • Batman Personata
  • Batman Nyasa
  • Batman Black Cheeked
  • Batman Roseicollis
  • Batman Madagascar
  • Batman Red Face
  • Batman Black Collared
  • Batman Taranta


Dari 10 yang seharusnya ada baru 4 yang sudah berhasil dicetak oleh para peternak lovebird lokal, prospek lovebird batman di masa yang akan datang sepertinya masih lumayan.

Lalu bagaimana cara mencetak lovebird batman?

Hanya butuh sedikit pemahaman ilmu genetika lovebird yang sederhana untuk mencetak lovebird batman, simak ulasannya berikut ini :



Genetika Lovebird Batman


Saya masih ingat ketika dulu pertama kali belajar ternak lovebird, saya membaca banyak referensi dari forum diskusi online di luar negeri (karena informasi dari dalam negeri masih belum banyak), namun di luar negeri ternyata tidak ada satu referensi pun yang membahas tentang Lovebird Batman.

Selidik punya selidik ternyata istilah Batman hanya digunakan oleh peternak lovebird indonesia, secara international istilah yang dipakai untuk menyebut lovebird batman adalah MAUVE.

Namun secara genetika mutasi itu disebut DD Blue / Dark Dark Blue / Double Dark Blue

Kunci dari persilangan lovebird adalah mengetahui nama genetika dari burung lovebird yang kita miliki, berikut ini daftarnya :

dasar-genetika-lovebird

Catatan lagi : Alelnya digabung biar tampak sederhana dan memudahkan, akan dibahas lebih lanjut mengenai peletakan pasangan alel yang benar (menurut ilmu genetika).

Setelah kita tahu nama genetikanya maka mudah saja untuk saling menyilangkan agar diperoleh hasil mutasi yang diinginkan.



Cara Mencetak Lovebird Batman


Dari uraian genetika lovebird sederhana diatas, sekarang mari kita coba mencetak lovebird Batman.

Kira kira, dengan kombinasi indukan seperti apa lovebird batman bisa dicetak?


Batman / Mauve / DD Blue vs Batman / Mauve / DD Blue


Infographic Skema Perkawinan Silang Burung Lovebird (Contoh 1)

cara-mencetak-lovebird-batman notes : D dan Blue tidak berada dalam locus alel yg sama (ini hanya sebagai contoh biar mudah dipahami)

Penjelasan :

Setiap anakan (Anak 1 - 4), selalu mengambil 1 alel dari induk jantan dan 1 alel dari induk betina untuk membentuk pasangan alelnya sendiri.

Dari skema diatas, hasil perkawinan antara Batman VS Batman adalah 100% Batman



Batman / Mauve / DD Blue vs Mangsi / D Blue


Infographic Skema Perkawinan Silang Burung Lovebird (Contoh 2)

cara-mencetak-lovebird-batman notes : D dan Blue tidak berada dalam locus alel yg sama (ini hanya sebagai contoh biar mudah dipahami)

Penjelasan :

Setiap anakan (Anak 1 - 4), selalu mengambil 1 alel dari induk jantan dan 1 alel dari induk betina untuk membentuk pasangan alelnya sendiri.

Dari skema diatas, hasil perkawinan antara Batman VS Mangsi adalah 50% Batman dan 50% Mangsi

Demikian seterusnya bisa dicoba coba buat sendiri persilangannya dalam kertas kosong.



Mencetak Lovebird Batman Paket Hemat


Sebagaimana contoh diatas, lovebird batman bisa dicetak dengan berbagai macam cara, berikut ini adalah sebagian diantara materi indukan paket hemat yang bisa dicoba :



Cara 1 mencetak Batman paket hemat : Solid VS Solid


  1. DD Blue (Batman) VS DD Blue (Batman)
  2. DD Blue (Batman) VS D Blue (Mangsi)
  3. D Blue (Mangsi) VS D Blue (Mangsi)
  4. DD Green / Blue (Olive Split Blue) VS DD Blue (Batman)
  5. DD Green / Blue (Olive Split Blue) VS D Blue (Mangsi)
  6. DD Green / Blue (Olive Split Blue) VS DD Green / Blue (Olive Split Blue) 
  7. DD Green / Blue (Olive Split Blue) VS D Green / Blue (Olive Split Blue) 
  8. D Green / Blue (Dark Green Split Blue) VS DD Blue (Batman)
  9. D Green / Blue (Dark Green Split Blue) VS D Blue (Mangsi)
  10. D Green / Blue (Dark Green Split Blue) VS D Green / Blue (Olive Split Blue) 



Cara 2 mencetak Batman paket hemat : Pastel VS Normal


  1. Pastel DD Blue (Mocca) VS DD Blue (Batman)
  2. Pastel DD Blue (Mocca) VS D Blue (Mangsi)
  3. Pastel D Blue (Pastel Biru Pekat) VS D Blue (Mangsi)
  4. Pastel DD Green / Blue (Pastel Olive Split Blue) VS DD Blue (Batman)
  5. Pastel DD Green / Blue (Pastel Olive Split Blue) VS D Blue (Mangsi)
  6. Pastel DD Green / Blue (Pastel Olive Split Blue) VS DD Green / Blue (Olive Split Blue) 
  7. Pastel DD Green / Blue (Pastel Olive Split Blue) VS D Green / Blue (Dark Green Split Blue) 
  8. Pastel D Green / Blue (Pastel Dark Green Split Blue) VS DD Blue (Batman)
  9. Pastel D Green / Blue (Pastel Dark Green Split Blue) VS D Blue (Mangsi)
  10. Pastel D Green / Blue (Pastel Dark Green Split Blue) VS Pastel D Green / Blue (Pstel Olive Split Blue) 



Cara 3 mencetak Batman paket hemat : Pied VS Normal


  1. Pied DD Blue (Pied Mauve) VS DD Blue (Batman)
  2. Pied DD Blue (Pied Mauve) VS D Blue (Mangsi)
  3. Pied D Blue (Pied Biru Pekat) VS D Blue (Mangsi)
  4. Pied DD Green / Blue (Pied Olive Split Blue) VS DD Blue (Batman)
  5. Pied DD Green / Blue (Pied Olive Split Blue) VS D Blue (Mangsi)
  6. Pied DD Green / Blue (Pied Olive Split Blue) VS DD Green / Blue (Olive Split Blue) 
  7. Pied DD Green / Blue (Pied Olive Split Blue) VS D Green / Blue (Dark Green Split Blue) 
  8. Pied D Green / Blue (Pied Dark Green Split Blue) VS DD Blue (Batman)
  9. Pied D Green / Blue (Pied Dark Green Split Blue) VS D Blue (Mangsi)
  10. Pied D Green / Blue (Pied Dark Green Split Blue) VS D Green / Blue (Pastel Dark Green Split Blue) 



Cara 4 mencetak Batman paket hemat : Pied VS Pastel


  1. Pied DD Blue (Pied Mauve) VS Pastel DD Blue (Mocca)
  2. Pied DD Blue (Pied Mauve) VS Pastel D Blue (Pastel Biru Pekat)
  3. Pied D Blue (Pied Biru Pekat) VS Pastel D Blue (Pastel Biru Pekat)
  4. Pied DD Green / Blue (Pied Olive Split Blue) VS Pastel DD Blue (Mocca)
  5. Pied DD Green / Blue (Pied Olive Split Blue) VS Pastel D Blue (Pastel Biru Pekat)
  6. Pied DD Green / Blue (Pied Olive Split Blue) VS Pastel DD Green / Blue (Pastel Olive Split Blue) 
  7. Pied DD Green / Blue (Pied Olive Split Blue) VS Pastel D Green / Blue (Pastel Hijau Pekat Split Blue) 
  8. Pied D Green / Blue (Pied Dark Green Split Blue) VS Pastel DD Blue (Mocca)
  9. Pied D Green / Blue (Pied Dark Green Split Blue) VS Pastel D Blue (Pastel Biru Pekat)
  10. Pied D Green / Blue (Pied Dark Green Split Blue) VS Pastel D Green / Blue (Pastel Dark Green Split Blue) 

Cara 5...Dan seterusnya.....

Bila diperhatikan daftar diatas, kesamaan persilangan diatas adalah bahwa setiap induk minimal harus membawa 1 buah Dark Faktor dan membawa 1 Blue gen.

Bagaimana? siap praktek?

Kadang ketidak tahuan membuat kita merasa inferior dengan materi ternak yang kita miliki, waktunya bongkar jodoh gaes....... dan ciptakan Lovebird Batman Anda sendiri.

Semoga dengan hadirnya lovebirdindonesia.com para penghobi lovebird semakin giat bertukar informasi...salam sukses